You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sampah Kayu di Pasar Minggu Diolah Jadi Furniture
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Sampah Kayu di Pasar Minggu Diolah Jadi Furnitur

Unit Penanganan Sampah (UPS) Badan Air Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan mengolah limbah sampah kayu dari sungai atau kali menjadi barang furnitur cantik bernilai ekonomis. 

Kita manfaatkan sampah kayu berukuran besar

Koordinator Lapangan UPS Kecamatan Pasar Minggu, Arifat Arhab mengatakan, pemanfaatan limbah kayu yang berasal dari sungai atau kali ini sudah digeluti pihaknya dalam kurun waktu satu tahun terakhir. 

"Kita manfaatkan sampah kayu berukuran besar yang berasal dari pohon trembesi, mahoni dan nangka di kali dan sungai," ujarnya, Jumat (1/12).

Siswi Jakarta Intercultural School Teliti Cara Atasi Sampah Makanan

Arifat menjelaskan, pengolahan sampah kayu menjadi furnitur membutuhkan proses cukup panjang. Tahap awal sampah kayu dipotong lalu dibentuk sedemikian rupa sesuai kebutuhan.

Setelah itu kulit kayu pun dikupas dan dibersihkan, kemudian diamplas dan disatukan hingga membentuk kursi, meja dan lainnya.

Langkah terakhir, sampah kayu yang telah dibentuk dicat pernis agar tampilannya lebih mengkilat dan tahan lama. 

"Prosesnya bisa lima sampai satu minggu. Harga jualnya berkisar antara Rp 200 ribu hingga Rp 1 juta," terang Arifat.

Ia berharap, pemanfaatan limbah kayu menjadi barang bernilai ekonomis ini bisa diikuti warga untuk membantu mengurangi volume sampah.

"Kami ingin warga mulai mengolah kembali sampah menjadi sesuatu yang berguna," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4105 personDessy Suciati
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1664 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1248 personDessy Suciati
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1247 personFakhrizal Fakhri
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1171 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik